Beranda KESEHATAN Pesan Berantai di Whatsapp, Sebut Pasien Virus Corona Ada di Pekanbaru

Pesan Berantai di Whatsapp, Sebut Pasien Virus Corona Ada di Pekanbaru

486

PEKANBARU (Infosiak.com) – Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) resmi mengumumkan status darurat dunia atas wabah virus corona yang telah membunuh ratusan orang di China tersebut.

Virus ini tidak hanya menimbulkan gejala batuk dan demam, penyakit ini mudah menular antar-manusia dan dalam beberapa kasus mengakibatkan seseorang meninggal dunia. Hingga kini, 16 negara mengonfirmasi warganya terinfeksi virus corona.

Di Indonesia, beberapa rumah sakit diketahui menangani kasus suspect corona. Beberapa di antaranya dinyatakan negatif, sementara lainnya masih menunggu hasil laboratorium.

Baca Juga:  Iuran BPJS Kesehatan Naik Dua Kali Lipat Berpotensi Menambah Angka Kemiskinan

Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy menegaskan, Indonesia masih aman dari virus corona.

“Intinya bahwa untuk Indonesia sekarang dalam kondisi aman,” katanya, Selasa (28/1/2020)

Baru baru ini, pesan berantai menyebar di aplikasi Whatsapp. Dalam pesan tersebut sebuah akun Whatsapp yang ditutupi editan coretan garis berwarna biru muda menyebutkan bahwa petugas medis salah satu rumah sakit mendapati seorang pasien positif virus Corona.

Baca Juga:  Diam-diam, Syamsuar Kunjungi Puskesmas Sei Apit

“Tadi pasien kakak aku di eka hospital ternyata positif corona. Langsung dia di rujuk ke RSUD,” tulis pesan tersebut tanpa menjelaskan nama RSUD.

“Ya allahhh,” tambahnya lagi.

“Udah positif ada di pekanbaru woii,” tulisnya lagi.

Lanjut percakapan digrup Whatsapp tersebut terlihat sebuah akun mengirim tulisan dengan tanda tanya.

Baca Juga:  Terkait Penetapan Pemenang Lelang, Kabag ULP Siak: yang tak Puas Bisa Ajukan Sanggah

“Chines?,” tanya akun itu.

Lalu pertanyaan di dalam grup Whatsapp itu dibalas. Namun nama akun tersebut ditutupi dengan editan coretan garis.

Pesan grup aplikasi Whatsapp

“Iya, dia pulang imlek dr china. Yg herannya,bukannya tiap bandara skrng udh pasang alat pendekteksi kesehatan gituu, tp ngapa masih bisa lolos yaa,” jawab akun itu.

Laporan : Jhon
Editor : Afrijon

loading...