SIAK (Infosiak.com) – Memasuki pekan ketiga bulan Maret 2020, seluruh Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di wilayah Kabupaten Siak Provinsi Riau dijadwalkan akan menjalani Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Namun, dikarenakan beredarnya kabar tentang wabah virus corona, seluruh sekolah di Riau diinstruksikan untuk libur selama Dua pekan. Sebagaimana disampaikan oleh Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar, Ahad (15/03/2020) petang.
“Mencermati tentang perkembangan kasus Covid 19 di tanah air, dan juga hari ini kita sudah mendapat pernyataan dari Bapak Presiden, serta mencermati surat edaran dari Badan Standar Nasional Pendidikan, bahwa dalam menghadapi situasi dan kondisi saat ini, kami telah menyepakati bahwa mulai tanggal 16 Maret 2020 sampai 30 Maret 2020, kami meliburkan seluruh sekolah, baik sekolah umum maupun swasta, mulai tingkat PDTA, SD, SMP, SMA/SMK, dan pondok pesantren,” imbau Syamsuar.
Atas adanya instruksi dari Gubri Syamsuar tersebut, seluruh SMK di Kabupaten Siak sepakat untuk meliburkan aktivitas belajar mengajar hingga Dua pekan ke depan.
Salahsatu sekolah kejuruan di Kabupaten Siak yang pada tanggal 16 Maret 2020 ini berencana akan mulai menggelar UNBK adalah Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Dayun.
“Iya, sesuai jadwal yang sudah ditetapkan, rencananya pada hari Senin ini kita akan mulai melaksanakan UNBK untuk para siswa-siswi kelas XII, tapi karena adanya imbauan untuk libur, maka UNBK kita tunda pelaksanaannya,” terang Kepala SMKN 1 Dayun Andi Faisal S.Pd, saat dikonfirmasi Infosiak.com, Ahad (15/03/2020) malam.
Selain SMKN 1 Dayun, mulai hari Senin ini para siswa kelas XII yang ada di SMKN 1 Mempura dan SMKN 1 Siak juga batal menjalani UNBK. Sebagaimana dikemukakan oleh Kepala SMKN 1 Mempura Amirullah S.Pd, saat dikonfirmasi Infosiak.com via seluler.
“UNBK di SMKN 1 Mempura ditunda, karena sekolah diliburkan hingga Dua pekan ke depan,” ujar Amirullah.
Hal senada juga dikemukakan oleh Kepala SMKN 1 Siak H Hasanuddin S.Pd, MM, dirinya menyebutkan bahwasanya pelaksanaan UNBK di SMKN 1 Siak ditunda.
“Kita mengikuti apa yang sudah diinstruksikan, mulai Senin besok sekolah libur, jadi pelaksanaan UNBK di SMKN 1 Siak diundur,” papar Hasanuddin.
Laporan: Miswanto/Tok
Editor: Afrijon