Beranda ADV Siak Warga Kecamatan Kerinci Kanan Siak Terima Sembako dan BLT Kemensos

Warga Kecamatan Kerinci Kanan Siak Terima Sembako dan BLT Kemensos

117

SIAK (Infosiak.com) – Angin segar menerpa masyarakat yang tinggal di wilayah Kecamatan Kerinci Kanan Kabupaten Siak Riau, di tengah masa pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Covid-19, mereka menerima penyaluran paket Sembako dari Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Siak, serta menerima penyaluran program Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Kementerian Sosial (Kemensos) Pusat.

Baca Juga:  Peningkatan Peran Serta Masyarakat MPA Paralegal Solusi Permanen Cagah Karhutla

Terkait hal itu, Camat Kerinci Kanan Hassanal Lutfi S.STP melalui Pj Kasi Kessos Heppy Candra SKM, M.Si menyebutkan, penyaluran paket Sembako dari Pemda Siak itu dilaksanakan serentak dengan penyaluran BLT Kemensos.

“Alhamdulillah, hari ini kami melaksanakan penyaluran paket Sembako Pemda Siak sekaligus penyerahan BLT Kemensos untuk masyarakat Kecamatan Kerinci Kanan yang terdampak Covid-19,” papar Heppy Candra, Senin (18/05/2020) siang, kepada Infosiak.com.

Baca Juga:  Putus Mata Rantai Covid-19, Tim Gugus Tugas Tualang Sisir Ruko Usaha di Perawang

Dijelaskannya juga, pelaksanaan penyaluran paket Sembako dari Pemda Siak itu langsung diserahkan dan diakomodir oleh pihak Pemerintah Kampung (Pemkam) setempat yang ada di wilayah Kecamatan Kerinci Kanan. Sedangkan untuk penyaluran BLT Kemensos dilaksanakan di Kantor Camat Kerinci Kanan.

“Untuk paket Sembako, jumlahnya sebanyak 505 paket untuk 505 orang penerima, sedangkan untuk BLT Kemensos disalurkan kepada 481 penerima se-Kecamatan Kerinci Kanan,” tutup Heppy Candra.

Baca Juga:  Melalui Program Jumat Berbagi, Dekranasda Siak Salurkan Bantuan

Laporan: Atok
Editor: Afrijon

loading...