Beranda Pendidikan SMKN 1 Tualang Kirim Siswa Ikut Seleksi Penerimaan Tenaga Kerja di PT...

SMKN 1 Tualang Kirim Siswa Ikut Seleksi Penerimaan Tenaga Kerja di PT RAPP

772

PERAWANG (Infosiak.com) – Sulitnya mencari lapangan pekerjaan tak menyurutkan kepala SMK Negeri 1 Tualang mengupayakan agar anak didiknya yang lulus sekolah dapat bekerja di perusahaan besar.

Berawal dari koneksi yang baik pihak sekolah mengirimkan 28 siswa yang lulus sekolah untuk mengikuti seleksi penerimaan tenaga kerja di perusahaan bubur kertas PT. Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP). Dari 28 siswa yang mengikuti seleksi, 4 siswa berhasil diterima di perusahaan.

“Alhamdulillah empat orang tamatan dari sekolah kita diterima bekerja di PT RAPP, padahal mereka belum terima ijazah lho,” cetus kepala SMKN 1 Tualang Rozian Elfiz MPd yang terlihat senang.

Baca Juga:  Hadiri Wisuda MDTA Nur Ilahi, Camat Kandis Ajak Orangtua Motivasi Anak Terus Baca AlQuran

Saat ini keempat siswa lulusan tahun 2019 itu sudah ditraining dan ditempatkan di distrik masing masing. Sebelum diterima sebagai karyawan anak perusahaan Group APRIL itu, perusahaan terlebih dahulu melakukan tahapan seleksi terhadap siswa.

Dengan menggunakan bus, pihak sekolah mengirimkan 28 siswa yang lulus sekolah untuk mengikuti psikotes di perusahaan. Namun yang lolos hanya 18 orang, kemudian ketika dilakukan tes wawancara lolos 8 orang. Sayangnya ketika mengikuti tes selanjutnya dari 8 siswa hanya 6 orang mengikuti tes kesehatan. Alhasil, 4 orang diterima bekerja di perusahaan yakni 1 dari jurusan kimia dan 3 dari jurusan kehutanan.

Baca Juga:  Siapa pun yang Datang ke SMA 5 Tualang Wajib Gunakan Masker

“Sayang sekali 2 orang siswa tidak mengikuti tes kesehatan. Padahal kita sudah sediakan kendaraan,” ujar dia kemarin.

Dalam waktu dekat ini kata dia, sekolah kembali menyiapkan kuota berikutnya untuk mengikuti seleksi penerimaan tenaga kerja di perusahaan tersebut.

Perusahaan sebagai produsen pulp dan kertas, tentu pabrik RAPP tak terlepas dari industri pengolahan bahan kimia. Selain itu perusahaan yang beroperasi di Pangkalan Kerinci Kabupaten Pelalawan, Riau itu juga mengelola hutan tanaman industri. Sehingga peluang siswa tamatan SMKN 1 Tualang tentu lebih banyak.

Baca Juga:  Kementerian Pendidikan Bakal Tarik Kepala Sekolah dan Pengawas ke Pusat

Hal tersebut di karenakan jurusan yang ada di SMKN 1 Tualang adalah Kimia dan Kehutanan. Kedua jurusan ini berhubungan erat dengan perusahaan pulp dan kertas.

“Kedepan, sekolah berencana akan menjalin hubungan kersama terkait penerimaan tenaga kerja denganĀ  PT RAPP dan sebelumnya tentu kita akan menyiapkan siswa kita agar bisa bersaing,” tutupnya.

Laporan : Jhon
Editor : Afrijon

loading...