Beranda Siak KPU RI Temui Bupati Siak Afni, Berikut Penjelasannya

KPU RI Temui Bupati Siak Afni, Berikut Penjelasannya

46

SIAK, (Infosiak.com) – Bupati Siak Dr Afni Z menerima penghargaan dari Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) atas dukungan dan dedikasi serta partisipasi aktif dalam menyukseskan pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 pada pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Siak.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung Komisioner KPU RI Iffa Rosida kepada Afni di Kediaman Bupati Siak Komplek Perumahan Abdi Praja, Selasa (10/06/2025).

“Penghargaan ini kami berikan kepada bu Afni dan pak Syamsurizal berkat partisipasinya dalam menyukseskan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Siak tahun 2024,” terang Iffa Rosida.

Baca Juga:  Hari Jadi Siak ke 19, Seribu Pegawai Honorer Dapat Kado Istimewa

Iffa menyampaikan bahwa, sosok Afni patut diapresiasi karena keberaniannya menempuh jalan panjang dalam proses demokrasi yang penuh tantangan terlebih sebagai seorang perempuan yang berhasil memimpin daerah.

“Bu Afni pantas mendapatkan penghargaan ini, mengingat perjuangan panjang beliau saat bertarung di Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Siak tahun 2024, ditambah lagi beliau seorang wanita,” sebutnya.

Baca Juga:  Dana Transfer Pusat ke Daerah Lambat, Kepala BKD Siak: Kita Usahakan Secepatnya

Atas penghargaan yang ia raih, Bupati Afni mengucapkan terimakasih kepada KPU RI serta mengapresiasi kerja keras KPU Kabupaten Siak dalam menyelenggarakan tahapan pemilu dengan baik, meskipun sempat diwarnai berbagai dinamika dan polemik.

“Saya bersama pak Wabup mengucapkan terimakasih atas penghargaan yang diberikan kepada kami, dan kami sangat berterimakasih kepada KPU Siak yang juga telah mensukseskan pilkada Siak yang panjang dengan berbagai polemik yang sudah kita lewati,” katanya.

Baca Juga:  Peran Bunda PAUD di Siak Harus Jadi Penggerak Utama

Afni juga menegaskan komitmennya bersama Wakil Bupati Siak Syamsurizal untuk fokus pada kepentingan rakyat di berbagai sektor.

“Dengan kondisi sekarang, kami bersama pak Wabup terus melaksanakan rapat bersama kepala OPD untuk mengedepankan program yang mensejahterakan rakyat,” kata dia.

“Kami ingin amanah yang diberikan rakyat ini bisa kami tunaikan dimasa kepemimpinan kami,” sebut Afni.

Editor: Ika Rahman