Beranda ADV Siak Bertambah Lagi, Kali Ini Kepala Puskesmas Perawang Positif Covid-19

Bertambah Lagi, Kali Ini Kepala Puskesmas Perawang Positif Covid-19

1420

PERAWANG (Infosiak.com) – Kepala Puskesmas Perawang Kecamatan Tualang Kabupaten Siak, Drg N (45), dinyatakan positif Covid-19 setelah di Swap Test sebanyak satu kali. Hal ini menambah panjang angka terpapar virus corona di Kota Industri.

Dengan tambahan Positif Covid-19 itu, hari ini, Rabu (5/8/2020) pelayanan Puskesmas Perawang Kecamatan ditutup sementara.

“Iya benar, drg N Positif Covid-19, hari ini kami melakukan penyemprotan Disinfektan dan tutup sementara pelayanan Kesehatan,” jelas Ketua Satgas Percepatan dan Penanganan Covid-19 Kecamatan Tualang Zalik Efendi, kepada Riau Bernas di Tualang.

Dijelaskan camat, bahwa tim Satgas Percepatan dan Penanganan Covid-19 Kecamatan Tualang langsung melakukan penyemprotan cairan Disinfektan di Puskesmas Perawang.

“Hari ini, pelayanan kesehatan ditutup sementara sampai Kepala Dinas Kesehatan tinjau besok. Perihal pelayanan, dipindahkan ke Puskesmas KM 3 Tualang dan RSUD Perawang,” jelas camat.

Baca Juga:  Cegah Penyebaran Covid-19, Tim Gugus Tugas Sungai Apit Gelar Rapid Test

Hal senada juga disampaikan oleh Sekretaris Satgas Percepatan dan Penanganan Covid-19 Kabupaten Siak, Budhi L Yuwono. “Iya, sekarang Drg N udah dirawat RSUD Siak untuk diisolasi mandiri,” jelas Budhi.

Budhi menyebutkan, kepada masyarakat Kabupaten Siak jangan anggap sepele lagi, tolong Ikuti Protokol Kesehatan.

Baca Juga:  Di Tengah Pandemi Covid-19, Disdikbud Siak Siapkan Metode Belajar Via Televisi

“Saya minta kepada masyarakat jangan anggap sepele lagi, ikuti Protokol Kesehatan. Jangan keluar rumah kalau tidak perlu, mohon ikuti aturan itu,” tegasnya.

Laporan : Jhon
Editor : Afrijon

loading...