Beranda Riau Pimpin Riau 5 Tahun Kedepan, Syamsuar Janji Berlaku Adil

Pimpin Riau 5 Tahun Kedepan, Syamsuar Janji Berlaku Adil

109

PEKANBARUĀ (Infosiak.com) – Gubernur Riau Syamsuar siap meminta bantuan mantan Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman dalam membangun Riau lima tahun ke depan.

Hal tersebut ia sampaikan dalam kata sambutan acara syukuran atas pelantikan dirinya menjadi Gubernur Riau di Jakarta Rabu lalu, 20 Februari 2019.

“Kami paham Riau ini heterogen, Riau berharap pada kami agar bisa memajukan negeri ini lebih baik lagi, mohon bantuan pak Andi Rachman sebagai sahabat kami,” ujar Bupati Siak dua periode ini, Kamis, 21 Februari 2019.

Baca Juga:  Kecewa Kepada Gubri, Andi Rachman Berkali-kali Disoraki Ribuan Kepala Desa se-Riau

Ia dan Edy Natar, lanjut Syamsuar, berjanji akan menjalankan komitmen dengan masyarakat Riau melalui visi misi dan kebijakan yang sudah ia siapkan.

Di hadapan tokoh adat dan semua pimpinan paguyuban di LAMR tadi sore, Syamsuar berjanji tidak akan membedakan suku, agama dan lainnya antara satu sama lain, dan siap berlaku adil.

Baca Juga:  Gubri Syamsuar Tinjau Posko Penanggulangan Asap di RSUD Siak

“Melalui kesempatan ini kami berharap bisa memelihara rasa satu persatuan, mari kita berdemokrasi dengan santun. Pilgubri saya sudah buktikan bisa damai bersama dengan Paslon lainnya,” ulasnya.

“Kami tidak berharap ada suasana yang tidak baik seperti menyebarkan kebencian, hoax ,dan berita bohong yang menganggu perjalanan demokrasi yang sekarang sudah baik, apalagi saat ini caleg kita akan menyampaikan ide dan gagasannya pada masyarakat,” tambahnya.

Selain itu, Syamsuar mengatakan sebagai orang Melayu, ia akan berazam pada Adat Bersandi Syarak dan Syarak Bersandi Kitabullah dan akan menjadikan hal tesebut sebagai pedomannya nanti.

Baca Juga:  Pasien Covid-19 Asal Siak dan Pekanbaru Meninggal Dunia, Total Sudah 470 Orang

Apabila nantinya terdapat kesilapan, Syamsuar memohon itu bisa diisi dengan kritikan yang membangun, karena pada saat ini masih banyak permasalahan yang patut diselesaikan.

“Tentu dengan harapan setelah kami dipercaya, mudah-mudahan akan mendapat dukungan dari rekan DPRD Riau dan Forkompinda serta tokoh masyarakat Riau,” tutupnya.

Sumber : Riauonline
Editor : Afrijon

loading...