Beranda Siak IPK Ransus Kota Perawang Berbagi Takjil 500 Bungkus Kepada Masyarakat

IPK Ransus Kota Perawang Berbagi Takjil 500 Bungkus Kepada Masyarakat

46

SIAK, (Infosiak.com) – Indahnya saling berbagi di bulan ramadhan Ikatan Pemuda Karya (IPK) Ranting Khusus Kota Perawang menggelar kegiatan berbagi takjil kepada masyarakat pengguna jalan raya di Bulan Suci Ramadhan pada hari Senin (11/04/2022) di Km.5 Perawang,Kecamatan Tualang.

Sebanyak 500 bungkus takjil dibagikan kepada masyarakat pengguna jalan di Km.5 perawang Kecamatan Tualang,Kegiatan di dampingi Bun sen dan zulkarnain alias ujang kerok sebagai penasehat IPK Ransus Kota Perawang dan juga Asiong Papua sebagai Ketua,Maniaro sebagai Wakil Ketua,Dedi Baron sebagai Satgas,Andre Hadinata sebagai Sekjen,Ayu sebagai Ketua Puan dan seluruh jajaran anggota IPK Ransus Kota Perawang.

” Kegiatan berbagi takjil ini sebagai contoh bahwa Ormas IPK Ransus Kota Perawang peduli kepada masyarakat dan antar sesama,kegiatan sosial ini terus berlanjut dalam hall – hall lain kegiatan sosial kemasyarakatan lain nya.” Ucap Asiong Papua berbincang – bincang kepada Riauterbaru.com

Baca Juga:  Akhirnya Maling Resahkan Warga Tumang  Tertangkap

Bun Sen dan Zulkarnain alias Ujang Kerok sebagai penasehat sangat mengapresisasi kegiatan berbagi takjil yang disambut baik antusias masyarakat pengguna jalan raya,semoga kegiatan sosial untuk kemasyarakatan ini terus berlanjut agar mempererat hubungan persaudaraan Ikatan Pemuda Karya (IPK) Ransus Kota Perawang dengan masyarakat.

Baca Juga:  Jelang Operasi Zebra, Satlantas Polres Siak Sosialisasikan Tatib Lalin untuk Para BHL

“Kegiatan seperti ini yang membantu masyarakat,semoga kegiatan ini bisa menjadi contoh bagi ormas – ormas yang lain dan anggota dewan atau pengusaha – pengusaha kontraktor di Kecamatan Tualang ini juga.” Ujar Dini salah satu masyarakat pengguna jalan kepada Riauterbaru.com saat berhenti mau ambil takjil.

loading...