SIAK (Infosiak.com) – Pada tanggal 20 September 2023 lalu, telah dilaksanakan pemungutan suara Pemilihan Penghulu Kampung (Pilpung) serentak tahun 2023 di Kabupaten Siak Provinsi Riau.
Berselang sepekan pasca pelaksanaan Pilpung, pihak Panitia bersama Badan Permusyawaratan Kampung (Bapekam) di masing-masing kampung peserta Pilpung 2023 menggelar rapat pleno penetapan nama-nama penghulu terpilih, Jum’at (29/09/2023) siang.
Berdasarkan informasi yang diterima Infosiak.com, saat ini pihak panitia Pilpung bersama Bapekam telah menyerahkan hasil rekapitulasi perolehan suara bagi masing-masing calon penghulu peserta Pilpung 2023 kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Siak, yang dalam hal ini diakomodir oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung (DPMK) Kabupaten Siak.
Terkait hal itu, Kepala DPMK Kabupaten Siak Muhammad Arifin, melalui Kepala Bidang Pemerintahan dan Keuangan Kampung (Kabid-PKK) DPMK Siak H Amzirman menyebutkan, pihaknya telah menerima hasil rekapitulasi perolehan suara bagi masing-masing calon penghulu peserta Pilpung serentak tahun 2023 di Kabupaten Siak.
“Iya, hari ini panitia kampung bersama Bapekam telah menggelar rapat pleno penetapan penghulu terpilih hasil Pilpung serentak 2023 Kabupaten Siak. Nama-nama penghulu terpilih yang telah ditetapkan tersebut juga sudah disampaikan kepada kami (DPMK Siak, red),” jelas Amzirman, Jum’at (29/09/2023) sore, kepada Infosiak.com.
Berikut nama-nama penghulu terpilih yang telah ditetapkan oleh Panitia dan Bapekam hasil Pilpung serentak 2023:
KECAMATAN SIAK:
– Kampung Langkai: Sugeng Purwadi.
KECAMATAN SUNGAI APIT:
– Kampung Tanjung Kuras: Badaruddin.
– Kampung Kayu Ara Permai: Abdul Razak.
– Kampung Rawa Mekar Jaya: Zulfen Heri.
KECAMATAN TUALANG.
– Kampung Pinang Sebatang Timur: Sudarno.
– Kampung Tualang Timur: Ajarnalis.
KECAMATAN SUNGAI MANDAU.
– Kampung Teluk Lancang: Slamet.
– Kampung Sungai Selodang: Samping Pomi.
– Kampung Tasik Betung: Khairul Anas.
KECAMATAN DAYUN.
– Kampung Teluk Merbau: Rudi Nasution.
KECAMATAN KERINCI KANAN.
– Kampung Kerinci Kiri: Rusli.
– Kampung Bukit Agung: Parlaungan Panjaitan.
– Kampung Simpang Perak Jaya: Abdul Musahab Siregar.
KECAMATAN BUNGARAYA.
– Kampung Suak Merambai: Indrawati.
– Kampung Dayang Suri: Abdurrohim.
KECAMATAN KOTO GASIB.
– Kampung Buatan 1: Zulkarnain.
– Kampung Empang Pandan: Agus Mulyono.
– Kampung Tasik Seminai: Hadi Suprapto.
KECAMATAN KANDIS.
– Kampung Pencing Bekulo: Indra Suni.
– Kampung Sungai Gondang: Ardiansyah.
– Kampung Jambai Makmur: Muhadi.
KECAMATAN LUBUK DALAM.
– Kampung Sialang Palas: Suwarso Widodo.
KECAMATAN SABAK AUH.
– Kampung Bandar Sungai: Putra Fajar.
– Kampung Selat Guntung: Iwandi.
– Kampung Sabak Permai: Kamaruddin.
– Kampung Bandar Pedada: Marlis.
KECAMATAN MEMPURA.
– Kampung Teluk Merempan: Iswoyo.
KECAMATAN PUSAKO.
– Kampung Sungai Berbari: Margading Harahap.
– Kampung Sungai Limau: Zulkarnain.
– Kampung Pebadaran: Nasrul.
– Kampung Benayah: Andri Wihadi.
– Kampung Perincit: Eli Zamri.
Sebagaimana diketahui, pada Pilpung serentak tahun 2023 ini, terdapat sebanyak 32 kampung di Kabupaten Siak yang menjadi peserta. Para peserta Pilpung 2023 merupakan kampung-kampung yang masa jabatan penghulunya berakhir pada tahun 2023. Sedangkan bagi kampung-kampung yang masa jabatan penghulunya belum berakhir di tahun 2023, maka tidak diikutsertakan.
“Sesuai tahapan Pilpung 2023, pada tanggal 29 September 2023 pihak panitia bersama Bapekam menetapkan nama-nama penghulu terpilih hasil Pilpung serentak tahun 2023. Selanjutnya hasil penetapan tersebut disampaikan ke DPMK Siak, dan alhamdulillah tahapan tersebut sudah berjalan dengan baik dan lancar,” jelas Amzirman.
Menyinggung soal rencana pelantikan terhadap seluruh penghulu terpilih hasil Pilpung 2023, dengan tegas Kabid PKK DPMK Siak itu mengatakan bahwasanya sejauh ini pihaknya belum melakukan persiapan.
“Hari ini kami belum melakukan persiapan terkait pelaksanaan pelantikan terhadap penghulu terpilih dikarenakan waktunya masih lama. Sesuai jadwal/tahapan Pilpung 2023, pelaksanaan pelantikan terhadap penghulu terpilih digelar pada tanggal 27 Desember 2023 mendatang, sedangkan sekarang masih bulan September, jadi masih ada tenggat waktu sekitar 3 bulan lagi,” lanjut Amzirman.
Dijelaskannya juga, terkait jadwal pelantikan penghulu terpilih yang ditetapkan oleh DPMK Siak pada tanggal 27 Desember 2023 itu bukan tanpa alasan, melainkan untuk merampungkan/menyelesaikan masa tugas (periode) penghulu yang masa jabatannya berakhir di tahun 2023.
“Sesuai masa jabatan yang diemban oleh para penghulu, rata-rata (sebagian besar, red) masa jabatannya berakhir di bulan Desember. Oleh sebab itu, untuk pelantikan terhadap penghulu terpilih juga kita laksanakan di bulan Desember (akhir tahun, red) agar tidak ada kekosongan jabatan penghulu ataupun pengisian Pj pada kampung-kampung yang masa jabatan penghulunya berakhir di bulan Desember 2023,” tutup Amzirman.
Berdasarkan data nama-nama penghulu terpilih hasil Pilpung 2023 yang telah ditetapkan oleh Bapekam, diketahui bahwasanya pada Pilpung serentak tahun 2023 ini sangat banyak calon incumben/petahana yang kalah. Artinya, masyarakat lebih banyak memilih calon-calon baru untuk menjadi pemimpin di kampungnya.
Laporan: Atok