Beranda Wisata Dampak Covid-19, PAD dari Sektor Wisata Anjlok, Fauzi Asni: Hanya Rp547 Juta

Dampak Covid-19, PAD dari Sektor Wisata Anjlok, Fauzi Asni: Hanya Rp547 Juta

71

SIAK (Infosiak.com) – Pandemi Covid-19 yang melanda wilayah Kabupaten Siak benar-benar sangat berdampak pada capaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor Kepariwisataan. Selama masa pandemi Covid-19 tahun 2020 lalu, Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Siak melalui Dinas Pariwisata (Dispar) hanya mampu meraup PAD sebesar Rp547 juta.

“PAD yang didapat dari pengelolaan sektor Kepariwisataan tahun 2020 hanya Rp547 juta saja, karena pembatasan Covid-19,” terang Kepala Dispar Siak Fauzi Asni, Kamis (14/01/2021) siang, kepada Infosiak.com.

Sebagaimana diketahui, sejak adanya wabah/pandemi Covid-19 pengunjung yang datang ke Kota Siak mengalami penurunan yang cukup drastis. Akibatnya, target capaian PAD dari sektor Kepariwisataan tidak terkejar.

Baca Juga:  Hj Rasidah Alfedri: Perempuan Siak Harus Mampu Mencontoh Sosok Kartini

“Target PAD dari sektor Kepariwisatan tahun 2020 yang direvisi Rp900 juta, tapi yang didapat hanya Rp547 juta,” tutup Fauzi Asni.

Laporan: Atok
Editor: Afrijon

loading...