SIAK (Infosiak.com) – Menyambut Hari Pers Nasional (HPN) yang Ke 73, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Siak, akan menggelar Gerak Jalan Santai pada hari Minggu (3/3/2019) mendatang, di Plataran Komplek Mesjid Islamic Centre, Siak Sri indrapura.
Plt Ketua PWI Siak Soleman Sihotang memaparkan, Kegiatan ini awalnya dijadwalkan pada, Minggu (17/02) lalu. Namun karena beberapa faktor, panitia terpaksa mengundurkan jadwal.
“Kegiatan ini sebenarnya sudah kita persiapkan jauh hari. Namun, karena ada Instansi lain yang juga menggelar kegiatan serupa dihari tersebut, kegiatan ini kita undur hingga hari Minggu (3/3) ini,” Jelas Soleman saat dijumpai awak media, Jum’at (1/3/2019) di kantor PWI Siak.
Selaku pimpinan PWI Siak, Soleman mengundang seluruh masyarakat Kabupaten Siak untuk hadir bersama-sama, memeriahkan dan mendapatkan puluhan Doorprice dalam kegiatan gerak jalan sehat tersebut.
“Hari Pers Nasional ini kita rayakan dengan tema pesta rakyat. Gerak jalan sehat ini juga dalam bentuk pesta rakyat. Salah satunya, dengan bagi-bagi doorprise undian. Kupon undian kita bagi disaat acara, jadi yang tidak ikut jalan tidak dapat kupon.
Pemilik media Lintas10.com itu juga menyampaikan, PWI Siak menggelar kegiatan tersebut bertujuan untuk mendekatkan insan pers dengan masyarakat dan meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada insan pers.
“Semoga dengan kegiatan ini, kita (Pers, Red) bisa menjalin silahturahmi erat dengan masyarakat di Kabupaten Siak serta bisa lebih meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap kita,” pungkasnya.
Sumber : Rilis
Editor : Afrijon