SIAK (Infosiak.com) – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Siak Provinsi Riau, melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Siak, menyalurkan bantuan kemanusiaan untuk keluarga korban kebakaran yang terjadi di Kelurahan Minas Jaya Kecamatan Minas, Rabu (24/11/2021) siang kemarin.
Berdasarkan informasi yang diterima Infosiak.com, musibah kebakaran yang menghanguskan rumah warga Kelurahan Minas Jaya itu terjadi pada hari Senin (15/11/2021) lalu. Sebagaimana dijelaskan oleh Kepala Bidang (Kabid) Logistik dan Kedaruratan BPBD Kabupaten Siak Heppy Chandra, SKM, M.Si, yang terjun langsung ke lokasi untuk menyalurkan bantuan.
“Iya, hari Rabu Kemarin kami (BPBD Siak, red) mengunjungi rumah ibu Rosita Sianturi di Kelurahan Minas Jaya Kecamatan Minas. Pada kunjungan itu kami menyerahkan bantuan logistik kepada ibu Rosita yang merupakan korban musibah kebakaran yang terjadi pada tanggal 15 November 2021 lalu,” terang Heppy Chandra, Kamis (25/11/2021) sore, kepada Infosiak.com.
Dijelaskannya juga, musibah kebakaran yang menghanguskan rumah warga Kelurahan Minas Jaya itu terjadi pada hari Senin tanggal 15 November 2021 sekira pukul 11: 00 WIB siang, atas musibah itu, korban ditaksir mengalami kerugian material hingga mencapai puluhan juta rupiah. Meskipun dalam kejadian itu tidak menimbulkan korban jiwa.
“Kita sangat prihatin dengan kondisi korban. Demi membantu serta meringankan beban korban, kita menyalurkan bantuan berupa kebutuhan-kebutuhan pokok seperti kasur, tikar matras, selimut, tong sampah dan makanan siap saji. Pada penyerahan bantuan kemarin itu, juga turut hadir Lurah Minas Jaya pak Rudi beserta sejumlah perangkat kelurahan setempat,” tutup Heppy Chandra.
Laporan: Atok
Editor: Redaksi Infosiak.com