Beranda Tualang Animo Siswa SMPN 1 Tualang Tinggi Patuhi Prokes Covid 19

Animo Siswa SMPN 1 Tualang Tinggi Patuhi Prokes Covid 19

261

PERAWANG (Infosiak.com) – Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Tualang menerapkan protokol kesehatan Covid-19 cukup baik. Disamping kelengkapan pendukung protokol kesehatan Covid-19 seperti cek pengukur suhu, lokasi cuci tangan dan sabun, sanitizer, tissue, masker, animo peserta didik mematuhi protokol kesehatan sangat tinggi.

“Alhamdulillah, Protokol Kesehatan Covid-19 kita terapkan cukup ketat, dan semuanya mematuhi. Pendukung Protokol Kesehatan Covid-19 kita siapkan dari awal, sehingga cukup sosialisasi kepada siswa dan guru agar bisa diterapkan,” kata Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Tualang, Zahroni MPd, Kamis (14/1/2021).

Zahroni berharap dengan penerapan Protokol Kesehatan Covid-19 di SMP Negeri 1 Tualang cukup ketat, sehingga bisa memutus mata rantai penyebaran virus Corona.

“Kita perketat penerapan Protokol Kesehatan Covid-19 agar memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19,” lanjutnya.

Zahroni menambahkan, untuk hal jaga jarak dan kerumunan pihaknya menerapkan sistem masuk gedung sekolah dengan dua jalur.

Baca Juga:  Masuk Dalam Kota, Truk Kayu Palet Over Dimensi Seperti Kebal Hukum di Perawang

“Ada dua gerbang pada sekolah kita. Tiap gerbang untuk masing-masing jalur masuknya siswa dan siswi, jadi untuk laki-laki dan perempuan dibedakan. Dan setiap pagi harus didata suhunya, dianjurkan bagi orangtua mengantarkan anaknya sampai gerbang saja. Kita budayakan demikian agar disiplin,” pungkas Korwil Pendidikan Kecamatan Tualang itu.

Baca Juga:  Vaksinasi, Koramil 04/Perawang Lakukan Pendampingan

Laporan : Jhon
Editor : Afrijon

loading...