PERAWANG (Infosiak.com) – Polsek Tualang secara serentak melakukan gerakan bakti sosial Polri Peduli Covid-19 di seluruh wilayah hukumnya, Selasa (21/4/2020).
Dihadiri Camat Tualang Zalik Efendi Ssos, Kapolsek Tualang Kompol Pribadi SH, memulai bakti sosial berupa pemberian sebanyak 30 paket sembako untuk masyarakat yang terdampak wabah Covid-19 di Halaman Polsek Tualang.
“Pada hari ini serentak mengadakan baksos peduli terhadap bencana Covid-19, hari ini kita secara serentak di seluruh Indonesia mengadakan bakti sosial, membantu masyarakat, agar bisa hidup lebih tenang ditengah pandemi covid ini,” terang Kapolsek Tualang.
Kompol Pribadi menyebutkan, usai penyerahan sembako secara simbolis di Mapolsek Tualang, selanjutnya seluruh Babinkamtibmas Polsek Tualang yang didampingi Perwira melakukan penyerahan secara langsung ke rumah penerima sembako.
Penyerahan secara langsung kepada masyarakat yang ada di Kecamatan Tualang tersebut guna membantu meringankan masyarakat kurang mampu akibat dampak terjadinya virus Corona.
Adapun jumlah yang bantuan yang akan diberikan sebanyak 30 paket kepada masyarakat Kecamatan Tualang yang masing masing berupa beras 5 kg, gula pasir 1 kg, minyak goreng 1 kg, mie instan 15 bungkus, tepung 1 kg, susu 1 kaleng dan teh sebanyak 1 kotak.
Laporan : Jhon
Editor : Afrijon