PERAWANG (Infosiak.com) – Kepolisian Sektor Tualang menghimbau masyarakat Kecamatan Tualang tidak membuka lahan dengan cara membakar. Hal itu disampaikan Panit Intelkam Polsek Tualang IPDA Siswondo bersama Asnelzon saat memberikan arahan kepada salah satu petani di jalan Maredan Samping Gedung serbaguna milik Sinaga Kecamatan Tualang, Senen (25/3/2019).
“Kita lihat petani bernama Gea ini sedang membuka lahan dengan cara mencangkul, kemudian, kita sampaikan kepada dia untuk tidak membuka lahan secara membakar,” ungkap Siswondo saat ditemui awak media.
Dijelaskan Siswando, bahwa saat ini musim kemarau yang sangat ekstrim dan lahan rentan mudah terbakar, “Kita tidak ingin lagi lahan di Tualang ini terbakar, karena Karlahut saat ini jadi perhatian kita bersama,” jelasnya.
Sementara itu Petani sayur yang bernama Gea itu mengaku tidak akan membuka lahan dengan cara membakar. “Iya, Saya tidak membuka lahan dengan cara membakar sebab pemilik lahan bernama Sinaga ini sudah menyampaikan ke saya,” pungkasnya.
Laporan : Jhon
Editor : Afrijon