SIAK (Infosiak.com) – Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Dayun Kabupaten Siak Provinsi Riau, akan menggelar Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XVII tingkat Kecamatan Dayun tahun 2022. Sesuai rencana, kegiatan bernuansa islami itu akan digelar selama Tiga hari yakni mulai tanggal 28 hingga 30 September 2022.
Saat dikonfirmasi Infosiak.com, Camat Dayun Novendra Kasmara S.STP, M.Si menuturkan, pelaksanaan MTQ XVII tingkat Kecamatan Dayun tahun 2022 ini akan dipusatkan di Lokasi Wisata Embung Dayun Kampung Dayun.
“Pada pelaksanaan MTQ XVII tingkat Kecamatan Dayun tahun 2022 ini Kampung Dayun ditunjuk sebagai tuan rumah. Dimana lokasi kegiatan MTQ XVII ini dipusatkan di kawasan Taman Wisata Embung Dayun,” terang Camat Novendra, Selasa (27/09/2022) sore, kepada Infosiak.com.
Dikatakannya juga, dipilihnya Kawasan Wisata Embung Dayun sebagai pusat lokasi penyelenggaraan MTQ tahun ini bertujuan untuk bisa dikolaborasikan agar semakin ramai dan semakin menarik peminat pengunjung untuk mensukseskan serta hadir selama pelaksanaan MTQ, karena bisa juga menikmati suasana wisata Embung Dayun.
“Besok sore (hari Rabu) kita akan menggelar acara pawai ta’ruf. Semua kampung dapat memberikan prestasi dan mengirimkan peserta terbaik dari kampungnya untuk mengikuti rangkaian-rangkaian acara pada MTQ ini,” tutup Camat Novendra.
Laporan: Atok
Redaksi: Infosiak