Beranda Gaya Hidup Begini Cara Mengatasi Malas Berlebihan, Salah Satunya Gula

Begini Cara Mengatasi Malas Berlebihan, Salah Satunya Gula

225

JAKARTA (Infosiak.com) – Sifat yang dimiliki setiap orang yang memberikan kesamaan antara satu dengan yang lainnya adalah sifat malas. Tidak bisa dipungkiri, rasa malas pasti pernah melanda siapapun di dunia ini termasuk orang tersukses di dunia sekalipun. Itu adalah sifat dasar manusia dan kita harus mengakuinya.

Namun, bagi sebagian besar orang rasa malas bisa menghantui mereka seharian yang menjadikan hari mereka tidak produktif sama sekali.

Rasa malas ini juga bisa dipicu oleh lingkungan yang memang mendukung timbulnya rasa malas itu sendiri misalnya melihat teman di sekitar yang sedang bermalas-malasan. Perlu hati-hati karena sifat malas ini sangat mudah sekali menular!

Pada artikel kali ini akan dibahas cara bagaimana agar tidak malas lagi atau setidaknya mengurangi rasa malas. Ada hal-hal yang mungkin tidak kita ketahui sebelumnya yang ternyata sangat mempengaruhi timbulnya rasa malas.

1 Kurangi Konsumsi Gula

Poin pertama terdengar lucu namun begitulah memang adanya. Sebisa mungkin kurangi konsumsi gula dan batasi maksimal 50 gr gula yang dikonsumsi setiap hari.

Tanpa kita sadari kita menemukan kandungan gula di setiap makanan yang kita makan seperti nasi, biskuit, minuman berkaleng, buah, dan lainnya. Memang gula berfungsi untuk menghasilkan energi karena gula dapat meningkatkan kadar insulin dalam darah.

Baca Juga:  Polisi Cilik Satlantas Polres Siak Raih Juara I

Namun buruknya, gula juga bisa membuat kita menjadi malas dan mengantuk lebih cepat. Pasti pernah dengar teman bilang atau kamu sendiri bilang ketika selesai makan berujar “Kenyang bego nih!.”

Itu berarti kamu terlalu banyak mengkonsumsi karbohidrat yang membuatmu cepat ngantuk, belum lagi sebelumnya kamu sudah mengkonsumsi kopi atau teh yang mengandung gula juga. Duh!

Oleh karena itu, selain menghindari kita dari penyakit yang berbahaya bila mengonsumsi gula berlebih seperti obesitas dan diabetes, mengurangi konsumsi gula juga efektif untuk membantu kita lebih fokus dalam melakukan aktivitas kita sehari-harinya.

Maka ingatlah, kelebihan konsumsi gula membuat kita lebih mudah capek yang berujung pada kemalasan dan tidak fokus.

2 Minum Air Lebih Banyak

Tampaknya minum air yang banyak tidak dengan mudah mengalahkan kemalasan, namun setidaknya dengan mengkonsumsi banyak air minum meningkatkan produktifitas kita.

Air sangat membantu dalam meningkatkan sistem metabolisme yang berarti meningkatkan level energi pada tubuh. Kitapun jadi lebih semangat dan mudah dalam melakukan aktivitas harian kita.

Minum segelas air putih setiap pagi setelah bangun tidur dapat meningkatkan sistem metabolisme sebesar 24%. Jadi, jadikan aktivitas ini sebagai kebiasaan setiap hari setelah kamu bangun pagi.

Baca Juga:  Alasan MUI Minta Acara TV 'Pesbukers' Setop Tayang

Tidak hanya memiliki dampak yang baik bagi sistem metabolisme, meminum air putih setiap pagi setelah bangun tidur dapat memberikan dampak besar bagi otakmu karena otak terdiri dari 75 – 80% air yang berarti setiap kamu minum kamu seperti sedang mengisi bahan bakar pada otakmu.

Dengan kata lain semakin banyak kamu minum maka semakin baik juga kondisi otakmu yang membuat kamu lebih konsentrasi dan fokus.

Tentu saja bila mengkonsumsi air yang sangat berlebih memberikan dampak negatif, namun itu terjadi bila kamu benar-benar mengonsumsinya dalam jumlah yang sangat berlebihan.

3 Olahraga

Poin ketiga mungkin poin yang paling malas dilakukan oleh kebanyakan orang. Riset mengungkapkan bahwa orang yang rajin olahraga akan memiliki energi yang lebih baik dibandingkan mereka yang tidak.

Dengan memulai hari dengan berlari-lari kecil atau naik turun tangga selama 15 menit dapat memberikan dampak yang besar bagi tubuhmu sepanjang hari.

Faktanya, olahraga membuat dirimu lebih bahagia dibandingkan tidak melakukannya sama sekali. Selain itu, olahraga juga meningkatkan motivasi diri dan kamu pasti tahu apa yang akan terjadi bila kamu memiliki energi yang baik dan merasa termotivasi.

Baca Juga:  Apa Sebenarnya Penyebab Perut Buncit? Ada 5 Alasannya!

Tubuh perlu bergerak agar dapat berfungsi dengan baik dan maksimal khususnya ketika kita lebih banyak menghabiskan hari kita duduk di depan layar komputer. Tak heran bila kita jarang berolahraga maka perasaan malas cepat sekali menghampiri kan?

4 Tidur Berkualitas

Banyak studi yang sudah membuktikan bahwa tekad atau kemauan keras itu terbatas. Jika tekad kamu menurun maka kamu akan merasa malas dan tidak termotivasi sama sekali dan tentu saja level energi kamu pun menurun.

Cara yang terbaik untuk meningkatkan tekad adalah dengan memiliki tidur yang berkualitas. Tidur berkualitas bukan didasarkan pada berapa jam kamu habiskan untuk tidur namun lebih kepada kualitas tidurmu itu sendiri.

Misalnya kamu mematikan semua lampu ketika kamu tidur, tidak ada suara-suara musik yang mengganggu saat kamu tidur, dan tidak merasa terlalu kepanasan atau terlalu kedinginan ketika tidur.

Ini semua dapat membantu kamu untuk mencapai tidur yang berkualitas dan dengan demikian kamu akan bangun dalam kondisi yang lebih segar dan lebih semangat.

Sumber : ladypinem
Editor : Afrijon

loading...