Beranda Siak Bawaslu Siak Panggil Oknum, Soal Foto Dugaan Politik Uang

Bawaslu Siak Panggil Oknum, Soal Foto Dugaan Politik Uang

346
SIAK (Infosiak.com) – Badan Pengawas Pemilihan Umum atau Bawaslu Kabupaten Siak mengakui telah memeriksa oknum terkait, perihal foto oknum tim sukses salah satu Paslon Bupati Siak yang viral di media sosial.

“Sudah kita terima Informasi tersebut. Dan saat ini sedang dilakukan penelusuran,” kata Ketua Bawaslu Kabupaten Siak, Mohd Royani SIP, Jumat (4/12/2020).

Pihaknya mengaku telah melakukan pemeriksaan, terhadap salah satu pelaku terduga politik uang seperti pada foto tersebut.

“Hari ini dimintai keterangan 1 orang atas nama DK. Sedangkan satunya lagi karena tidak berada ditempat, esok akan diagendakan untuk dimintai keterangan, atas nama SR. Hal ini kita lakukan guna memaksimalkan Informasi, Insyaallah ada perkembangannya,” tutup Mohd Royani.

Baca Juga:  Digelar Desember, Pelaksanaan Pilkada Siak Bakal Terapkan Protokol Covid-19

Seperti diketahui, beredar foto salah satu oknum tim sukses Paslon Bupati Siak disalah satu rumah.

Pada foto tersebut, tampak jumlah uang dalam pecahan lima puluh ribu rupiah dan seratus ribu rupiah beserta kaos berslogan milik salah satu Paslon Bupati Siak bernomor urut satu.

Baca Juga:  Pemkam Benhul Pasang Plang Imbauan, Penghulu Sadam: Sungai dan Parit Kudu Bersih

Laporan : Jhon
Editor : Afrijon

loading...