PERAWANG, (Infosiak.com) Penghulu Kampung Pinang Sebatang Kecamatan Tualang tunaikan niat santuni anak yatim serta yatim-piatu pada masa jabatan, Selasa (17/01/2023).
Bertempat di Kantor Penghulu Kampung Pinang Sebatang, acara yang dimulai sekitar pukul 16.30 WIB itu tampak dihadiri oleh keluarga, staff dan perangkat kampung Pinang Sebatang seperti RT, RW, Kepala Dusun, Bapekam serta unsur masyarakat lainnya.
Penghulu Kampung Pinang Sebatang Arizal mengatakan bahwa anak yatim dan yatim -piatu merupakan tanggungjawab bersama.
“Ada 38 anak yatim di Kampung Pinang Sebatang, kita juga bertanggungjawab, anak -anak ini juga keluarga kita, kita harus beri perhatian dan kepedulian,” kata Arizal.
Melengkapi acara santunan, Arizal juga menyuguhkan hidangan untuk makan bersama dengan warga yang hadir.
“Alhamdulillah ada sedikit, dimana dalam masa jabatan saya berniat memotong kambing dan santuni anak yatim, hadir juga keluarga saya disini yang selalu mensupport saya dalam bekerja,” ujar Arizal.
Membuka acara, H Humala Sakti Hasibuan selaku Ketua Pengurus Masjid Nurul Yaqin berharap semoga anak-anak yatim dan yatim -piatu bisa mendapatkan motivasi sehingga tidak merasa asing ditengah-tengah masyarakat.
“Jadi motivasi dan mereka tidak merasa asing ditengah-tengah kita, kalau sudah kita capai dan kita bentuk mudah-mudahan semakin dibuka pintu rezeki kita. Semoga pak penghulu murah rezeki dan semoga apa yang diniatkan dalam hati tercapai,” tutup H Humala Sakti Hasibuan.
Laporan : Ika