Beranda INFOTORIAL Bujang Kampung ke-39, Bupati Alfedri Layani Warga Kampung Merangkai Dayun

Bujang Kampung ke-39, Bupati Alfedri Layani Warga Kampung Merangkai Dayun

37

SIAK (Infosiak.com) – Salah seorang warga Kampung Merangkai Kecamatan Dayun Khomsatun Hasanah, mengaku merasa sangat senang dengan dilaksanakannya Program Bupati Bekerja dan Ngantor (Bujang) di Kampung Merangkai, Jum’at (11/11/2022) siang.

“Alhamdulillah saya senang sekali, karena tadi pak Bupati menyediakan langsung Akta Kelahiran anak saya yang kedua,” kata Khomsatun.

Khomsatun menambahkan, pada pembuatan Akta Kelahiran anak yang pertama, dia harus pergi ke kantor Disdukcapil Siak yang lokasinya cukup jauh dari tempat tinggalnya saat ini.

Baca Juga:  Peduli Korban Banjir, Wabup Husni Salurkan Bantuan di Kecamatan Mempura

“Dengan adanya kegiatan Bujang Kampung ini, saya tidak perlu jauh-jauh untuk mengurus Akta Kelahiran Anak kedua saya, cukup di Kampung. Selain prosesnya cepat, juga menghemat waktu dan biaya. Terimakasih pak Bupati,” ucapnya lagi.

“Alhamdulillah hari ini saya bersama beberapa Kepala OPD hadir di Kampung Merangkai, dalam kegiatan pelaksanaan Program Bujang Kampung, dan Kampung Merangkai merupakan Kampung ke-39 pada pelaksanaan Bujang Kampung kali ini,” jelas Bupati Alfedri.

Baca Juga:  Bupati Alfedri Lepas 58 Kontingen Peserta Penas XVI KTNA Menuju Kota Padang

Alfedri menambahkan, hari ini dia dan beberapa OPD yang berkaitan dengan pelayanan, akan berkantor di Kampung Merangkai satu hari yang dimulai sejak pagi hingga sore.

“Dengan hadirnya OPD yang berkaitan dengan pelayanan ini, pastinya akan mendekatkan dan memberikan pelayanan kepada masyarakat Merangkai khususnya. Jadi hari ini masyarakat Merangkai yang ingin mengurus administrasi seperti pembuatan atau perubahan KTP, KK dan pengurusan lainnya, cukup mengurus di sini,” jelas Bupati.

Baca Juga:  Wabup Husni Terima Penghargaan Anugerah Layanan Investasi dari Wapres RI

Alfedri menjelaskan, Program Bujang Kampung ini merupakan salah satu Program Pemerintah Kabupaten Siak untuk terus meningkatkan dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kabupaten Siak.

“Selain Program Bujang Kampung, nantinya akan ada Mall Pelayanan Publik di Kabupaten Siak. Jadi seluruh pelayanan akan dipusatkan di satu bangunan, tidak perlu datang ke kantor yang berbeda untuk mengurus pengurusan yang berbeda. Ini merupakan komitmen kami untuk terus meningkatkan dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tutup Bupati.

INFOTORIAL