Beranda Riau Waspadai Hujan Lebat Disertai Petir Sore Hingga Malam di Riau

Waspadai Hujan Lebat Disertai Petir Sore Hingga Malam di Riau

286

PEKANBARU (Infosiak.com) – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi Minggu (20/10/2019) sore hingga malam Riau masih berpotensi diguyur hujan.

Hal ini disampaikan oleh Kasi Data dan Informasi BMKG Stasiun Pekanbaru Marzuki. Ia mengatakan, hujan yang mengguyur Riau hanya berpotensi terjadi di sebagian wilayah saja.

“Sore hingga malam hari potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang terjadi hampir di sebagian besar wilayah Riau,” ujar Marzuki.

Hujan masih akan berlanjut hingga dini hari. Potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang terjadi di wilayah Rokan Hulu, Kampar, Kuantan Singingi dan juga Siak.

Baca Juga:  Jelang Akhir Tahun, BNN Riau Perketat Pengawasan Pintu Masuk Narkoba

“Kita ingatkan masyarakat untuk waspada terhadap potensi hujan lebat disertai petir dan angin kencang terjadi pada sore atau malam hari terutama di wilayah Kampar, Kuansing dan juga Rohul,” imbaunya.

Suhu udara Riau hari ini berada di angka 23.0 – 33.0 derajat celcius dengan kelembaban udara 60 – 98 persen. Sementara arah angin berhembus ke arah Timur – Selatan dengan kecepatan 10 – 25 km per jam.

Baca Juga:  Terima Bantuan Meja Pingpong, Zulmansyah: Ini Membuat Wartawan Semakin Semangat Berlatih

Sumber : Cakaplah
Editor : Afrijon

loading...