SIAK (Infosiak.com) – Wakil Bupati (Wabup) Siak H Husni Merza melakukan kunjungan kerja sekaligus peninjauan di Rumah Sakit Umum Daerah Tengku Rafi’an (RSUDTR) Siak, Rabu (30/11/2022) pagi.
Dalam kunjungannya itu, Wabup Husni sekaligus memimpin apel pagi yang digelar di Halaman RSUDTR Siak. Dalam arahannya, Wabup Husni meminta kepada segenap pegawai maupun tenaga medis untuk terus meningkatkan mutu pelayanan.
“Saya minta para pegawai maupun tim medis di RSUDTR Siak ini untuk terus meningkatkan mutu pelayanan terhadap pasien. Selain itu, saya juga minta tim medis membantu persiapan pada penyelenggaraan event Tour de Siak (TdSi) 2022 yang hanya tinggal beberapa hari lagi,” harap Wabup Husni.
Pada kesempatan yang sama, Direktur RSUDTR Siak dr H Benny Chairuddin Sp.An, M.Kes, mengaku siap untuk melaksanakan apa yang telah diinstruksikan oleh Wabup Siak itu.
“Iya, alhamdulillah pagi tadi pak Wabup Siak mengunjungi RSUDTR Siak sekaligus memimpin upacara/apel pagi bersama segenap pegawai RSUDTR Siak. Insya Allah apa yang diinstruksikan oleh pak Wabup akan kami laksanakan dengan sebaik-baiknya,” papar dr Benny, saat dikonfirmasi Infosiak.com.
Selain memberikan arahan terkait pelayanan terhadap masyarakat/pasien. Kunjungan Wabup Siak di RSUDTR Siak itu juga dalam rangka meninjau sejumlah fasilitas yang ada di RSUDTR Siak, mengingat dalam waktu dekat ini akan dilakukan penilaian akreditasi di Rumah Sakit kebanggaan masyarakat Kabupaten Siak itu.
“Tadi pak Wabup juga meninjau kesiapan RSUDTR Siak dalam menghadapi survei akreditasi dan rumah sakit rujukan Tour de Siak. Sesuai arahan Bapak Bupati dan wakil Bupati kami siap,” tutup dr Benny.
Laporan: Atok