
SIAK (Infosiak.com) – M Rafa Arya Sudewa (11) tahun, seorang atlet menembak dari Panglima Shooting Club (PSC) Kabupaten Siak, sukses menyabet medali Perunggu di ajang Kejuaraan Menembak Gubernur Cup yang digelar di Lapangan Tembak Jakabaring Sport City Sumatera Selatan (Sumsel) Palembang 15 – 20 November 2022.
Pada kejuaraan menembak piala Gubernur Sumsel itu, atlet tembak PSC Siak bersaing ketat dengan para atlet dari tuan rumah Palembang, Jambi, Bandar Lampung, dan Jawa Barat (Jabar). Sebagaimana dikemukakan oleh Pembina PSC Siak Sujarwo SM.
“Alhamdulillah, pada Kejuaraan Menembak Piala Gubernur Cup Sumsel tahun 2022 ini atlet kita dari PSC Kabupaten Siak berhasil meraih juara III kategori/kelas PCP 33 meter. Tentu ini merupakan prestasi yang sangat membanggakan yang telah diraih oleh atlet kita. Pada kejuaraan ini ada Lima provinsi yang turut ambil bagian, diantaranya Palembang (Sumsel), Riau, Jambi, Bandar Lampung, dan Jabar,” papar Sujarwo, Senin (21/11/2022) siang, kepada Infosiak.com.
Dikatakannya juga, pada kejuaraan ini ada Dua atlet PSC Kabupaten Siak yang berhasil menjadi juara, yakni M Rafa Arya Sudewa (11) yang merupakan siswa Sekolah Dasar Negeri (SDN) 02 Kampung Dalam Siak, dan Nurul Riski Sumarti pegawai Rumah Sakit Umum Daerah Tengku Rafian (RSUDTR) Siak meraih juara harapan 1 (juara IV) pada kategori/multireng 18, 27, 33, 41 meter.
“Kita berharap, semoga ke depan prestasi yang dicapai ini bisa lebih baik lagi,” tutup Sujarwo.
Laporan: Atok